Selamat Jalan Sang Bengawan "Gesang" Solo

Akhirnya Gesang Martodiharjo meninggalkan kita semua… Semoga Lagu Keroncong tidak di akui oleh negara lain, karena sang penciptanya Gesang Martodiharjo telah meninggalkan kita semua.

Seniman gaek, Gesang Martohartono tutup usia. Pencipta lagu Bengawan Solo ini wafat di ruang rawat ICU RS PKU Muhammdyah, Solo.

Menurut Ketua Tim Dokter Dr Suryo Adi Wibowo, Gesang meninggal pada pukul 18.10 WIB.” Kondisinya memang semakin drop semenjak setengah dua siang,” Saat ini jenazah masih berada di ruang rawat ICU PKU RS Muhammadiyah.

Gesang Martodiharjo akan dimakamkan di pemakaman keluarga Trah Martodiharjo di Pracimaloyo. Rencananya pencipta lagu Bengawan Solo itu akan dimakamkan besok. “Besok akan dimakamkan di makam keluarga Trah Martodiharjo di kompleks pemakaman Pracimaloyo, di situ dimakamkan keluarga besar,” kata keponakan Gesang, Hasanudin Santoso, di RS PKU Muhammadiyah, Surakarta.

Jenazah Gesang hingga pukul 19.00 WIB, masih berada di ruang ICU, rencananya juga akan dimandikan lebih dahulu sebelum dibawa ke kediaman.

“Gesang tidak memiliki anak dan istrinya sudah meninggal. Gesang anak ke 4 dari 10 bersaudara.

Semoga Karya-karya beliau bisa menjadi bukti bahwa lagu keroncong adalah murni hasil karya cipta anak bangsa, INDONESIA

4 thoughts on “Selamat Jalan Sang Bengawan "Gesang" Solo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *